Kue Talam Kentang merupakan salah jenis varian dari kue talam. Kue Talam merupakan jajanan tradisional yang cukup digemari dan hampir tersedia hampir diseluruh wilayah Indonesia. Banyak ragam inovasi kreasi Kue Talam dengan fariasi bahan menggunakan pandan, labu, ubi, pisang dan variant buah lainnya. Dan pada kesempatan kali ini kami akan memberikan resep bagi para pencinta jajanan tradisional tentang Resep dan Cara Membuat Kue Talam Kentang.
Bahan:
Untuk lapisan bawah:
• 1 kg kentang, rebus, kupas
• 250 gr gula pasir
• 1 gelas/125 gr tepung beras
• ½ sdt garam
• ½ bungkus vanili
• 2 kuning telur, kocok
Untuk lapisan atas:
. 2 gelas/500 cc santan kental
• ½ gelas/±65 gr tepung sagu
• ½ sdt garam
• ½ bungkus vanili
Cara membuat:
1. Buat lapisan bawah:
- Lumarkan kentang menggunakan sendok kayu, tambahkan gula, lalu diaduk terus hingga berair. Masukkan tepung beras, garam, vanili, dan kuning telur lalu aduk lagi sampai rata.
- Tuang adonan ke dalam loyang telah diolesi menggunakan minyak. Kemudian Kukus hingga matang.
2. Buat lapisan atas: Campur santan, tepung sagu, garam, dan juga vanili, diaduk sampai merata.
3. Tuangkan lapisan atas ke atas lapisan bawah. Kukus kembali hingga lapisan atas mengental. Angkat, dinginkan. Potong-potong sebelum disajikan.
0 comments:
Posting Komentar