Soto Aceh, Kali ini kami akan berikan resep khas dari ujung bagian barat nusantara, dari kota serambi mekkah Aceh. Varian soto bersantan yang menawarkan rasa sensasi berbeda khas Aceh. Resep Soto Aceh ini membuktikan kayanya kekayaan kuliner nusantara yang sangat beragam. Meskipun mungkin tak setenar Mie Aceh yang cukup dikenal, Soto Aceh ini patut untuk anda coba.

Resep Soto Aceh

Bahan yang dibutuhkan untuk membuat Soto Aceh :
750 gram daging sapi, potong dadu
1,5 liter air
1 liter santan dan 1 butir kelapa
1 batang bawang daun, iris halus
3 batang seledri, iris halus
3 sdm bawang goreng
3 sdm minyak, untuk menumis


Bumbu yang Dihaluskan :
10 butir bawang merah
6 siung bawang putih
1 sdt merica
1 sdm ketumbar, sangrai
4 cm jahe
5 butir kemiri
11/2 sdm garam

Bumbu Lainnya :
2 batang serai, memarkan
2 lembar daim salam
2 buah tomat merah, belah delapan
1 buah jeruk nipis, peras airnya

Cara Membuat

1. Tumis bumbu yang dihaluskan bersama serai dan daun salam hingga harum.

2. Masukkan daging sapi, aduk hingga berubah warna. Tambahkan air, masak sampai daging menjadi setengah matang.

3. Tambahkan santan, masak hingga daging empuk. Masukkan tomat dan air perasan jeruk nipis. Diaduk sebentar, lalu kemudian angkat.

4. Sajikan dengan taburan seledri serta bawang daun, tambahkan juga bawang goreng diatasnya.


Demikian sajian Resep Soto Aceh, Semoga bermanfaat.

0 comments:

Posting Komentar

 
Top